Warta Pramuka
Minggu, 9 November 2025
  • Home
  • Warta Pramuka
  • Warta Foto
  • Warta Video
  • Opini
  • Tautan
    • WOSM
    • SDGs
    • PRAMUKA.OR.ID
  • Radio
  • Scouts for SDGs
  • Kegiatan
    • Munas 2023
    • JOTA-JOTI
    • Rainas XII
    • KPN 2023
    • LT-V
    • Jamnas XI
No Result
View All Result
  • Home
  • Warta Pramuka
  • Warta Foto
  • Warta Video
  • Opini
  • Tautan
    • WOSM
    • SDGs
    • PRAMUKA.OR.ID
  • Radio
  • Scouts for SDGs
  • Kegiatan
    • Munas 2023
    • JOTA-JOTI
    • Rainas XII
    • KPN 2023
    • LT-V
    • Jamnas XI
No Result
View All Result
Warta Pramuka
No Result
View All Result

KBN Sebagai Wadah Jalin Persatuan dan Kesatuan di Dalam NKRI  

pramuka.id
Selasa, 11 Jul 2023
/ Kwarnas
Telah dibaca 2460 Kali
KBN Sebagai Wadah Jalin Persatuan dan Kesatuan di Dalam NKRI   
Share on FacebookShare on Twitter

PRAMUKA.ID – Gubernur Kalimantan Selatan selaku Ketua Majelis Pembimbing Daerah Gerakan Pramuka, Kak H. Sahbirin Noor, S.Sos, M.H, Senin (10/7/2023) malam membuka secara resmi Kemah Bela Negara (KBN) Tingkat Nasional Tahun 2023 di Bumi Perkemahan Kiram Park, Banjarbaru, Kalimantan Selatan.

Acara pembukaan KBN Tingkat Nasional Tahun 2023 ini ditandai dengan penekanan tombol serine dan dentuman TNT yang menggelegar ditempat acara. Kemudian dilanjutkan dengan pesta kembang api yang mengihiasi langit-langit Kiram Park. Adik-adik Pramuka Penggalang peserta KBN Tingkat Nasional Tahun 2023 beserta tamu undangna terlihat sangat menikmati suguhan yang menarik ini.

BACA JUGA

Test All Notif by Adm APP

test lagi ya ini berita kwarnasss

Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka, Kak Komjen Pol (Purn) Drs. Budi Waseso dalam sambutannya yang dibacakan Gubernur Kalimantan Selatan, Kak H. Sahbirin Noor, S.Sos, M.H mengajak peserta KBN Tingkat Nasional untuk memanfaatkan Kemah Bela Negara ini sebagai wadah menjalin persatuan dan kesatuan di dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berlandaskan Pancasila.

”Mari kita selalu berusaha dengan bersungguh-sungguh untuk menerapkan Kode Kehormatan Pramuka, berupa Satya dan Darma Pramuka. Jadikan Satya dan Darma Pramuka benar-benar terwujud dalam kehidupan kita semua, bukan hanya sekadar lancar dihafal saja.” Ungkap Ketua Kwarnas.

Kepada para peserta imbaunya, manfaatkanlah kegiatan ini untuk menambah pengetahuan dan wawasan yang tentu berguna bagi perjalanan hidup kalian. Upayakan untuk selalu berusaha menjadi yang terbaik, dengan tetap mencintai alam dan mengasihi sesama manusia.

Ikuti program kegiatan yang telah disusun dengan hati yang gembira dan penuh semangat. Mari kita sama-sama terus bergerak dan bergandeng tangan membela NKRI tercinta, ujar Kak Budi Waseso.


Ketua Kwarnas menyampaikan, bahwa tema Kemah Bela Negara Tingkat Nasional ini adalah “Bergerak Membela NKRI”. Tema ini sungguh tepat, dengan melihat begitu banyaknya pengaruh budaya asing yang menginfiltrasi Indonesia melalui berbagai cara. Budaya asing ini sedikit banyak dapat mengubah jiwa, perilaku dan budi pekerti masyarakat Indonesia.

Menurut Ketua Kwartir Nasional, Kak Budi Waseso, budaya asing juga dikhawatirkan dapat melupakan sikap luhur bangsa Indonesia yang sopan santun, saling bergotong royong, menghormati orangtua, bersikap toleransi pada sesama tanpa membedakan suku, agama, ras dan perbedaan lainnya  sebagaimana dinyatakan dalam slogan ”Bhinneka Tunggal Ika”, berbeda-beda tapi satu tujuan.

Budaya yang bersifat negatif lainnya seperti penyebarluasan kabar bohong, ujaran kebencian, perilaku seks bebas, ketergantungan pada narkotika dan obat terlarang, serta timbulnya berbagai aksi kriminalitas, termasuk tawuran antar remaja, merupakan hal yang kini semakin banyak terjadi, ujar Ketua Kwarnas.

”Mari kita semua bergandeng tangan, bahu-membahu, bergerak bersama membela Negara Kesatuan Republik Indonesia melalui cara dan kemampuan kita masing-masing”, tandasnya.


Bagi adik-adik remaja tambah Ketua Kwarnas, membela NKRI dapat diwujudkan dengan sikap menghormati orangtua, saling menghargai sesama, dan tidak melakukan hal-hal negatif seperti terlibat dalam seks bebas, terjerumus pada jerat narkoba maupun aksi-aksi kriminalitas lainnya.

Ketua Kwartir Nasional menyampaikan pesan khusus kepada kakak-kakak Pembina Pramuka untuk berupaya dan mampu membina para peserta didiknya untuk menjauhi semua hal buruk tersebut, dengan cara melakukan kegiatan-kegiatan positif yang bermanfaat demi kemajuan diri para peserta didik itu sendiri maupun kemajuan masyarakat, bangsa, dan negara secara keseluruhan

Sementara itu, Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Kalimantan Selatan, Kak Hj. Raudatul Jannah, SKM, M.Kes, dalam laoprannya menyampaikan  bahwa, KBN Tingkat Nasional Tahun 2023 berlangsung dari tanggal 10-16 Juli 2023 bertempat di Bumi Perkemahan Kiram Park, Banjarbaru, Kalimantan Selatan.

Selama kegiatan lanjut Ketua Kwarda, para peserta KBN Tingakt Nasional ini akan mengikuti kegiatan dan ada 8 (delapan)  kelompok kegiatan, yaitu:

  1. Kegiatan Umum
  2. Kegiatan Khusus
  3. Kegiatan Wisata
  4. Kegiatan Bela Negara
  5. Kegiatan Bakti Masyarakat
  6. Kegiatan Permainan Tradisional
  7. Kegiatan Kompetitif
  8. Kegiatan Pembinaan Anggota Dewasa

Sementara jumlah keseluruhan di Bumi Perkemahan Kiram Park, Banjarbaru, Kalimantan Selatan adalah sebanyak 1163 orang, terdiri dari unsur Pramuka Penggalang dan  Pimpinan Kontingen Daerah dari 18 Kwartir Daerah Gerakan Pramuka dari seluruh Indonesia, jelas Kak Hj. Raudatul Jannash, SKM, M,Kes.

Pimpinan Kwarnas yang hadir pada acara pembukaan adalah selain Sekjen Kwarnas, Kak Mayjen TNI (Purn) Dr. Bachtiar, S.Ip. M.AP, hadir juga Waka Kwarnas/Ketua Komisi Pembinaan Anggota Muda (Binawasa), Kak Prof. Dr. Slamet Budi Prayitno, Waka Kwarnas/Ketua Komisi Pembinaan Anggota Dewasa (Binawasa), Kak Dr. Joko Murshito, Waka Kwarnas/Ketua Komisi Bela Negara, Kak Brigjen TNI (Purn), Kak Hasto, dan para Andalan Nasional lintas komisi.

Sementara hadir dari daerah, selain Gubernur Kalimantan Selatan, Kak H. Sahbirin Noor, S.Sos, M.H, Ketua Kwarda Kalimantan, Kak Hj. Raudatul Jannah, SKM, M.Kes, para Ketua Kwarda atau yang mewakili dari seluruh Indonesia, Forkopimda Provinsi dan Satuan Kerja Perangkat Daerah Provinsi Kalimantan Selatan selaku Anggota Mabida Gerakan Pramuka; dan Bupati/Walikota selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang Gerakan Pramuka se-Kalimantan Selatan; serta para undangan lainnya.

***

Pewarta: Saiko Damai

 

 

 

Kata Kunci: KBN 2023. Kiram ParkKemah Bela Negara 2023Kwarda Kalsesl
Sebelumnya

Peserta KBN Lakukan Registrasi Ulang di Kiram Park

Sesudahnya

Sebanyak 56 Bindamping KBN 2023 Ikuti Penguatan Pembinaan Kesadaran Bela Negara

Warta Terkait

Kwarnas

Test All Notif by Adm APP

Kwarnas

test lagi ya ini berita kwarnasss

Kwarnas

TEST LCOALHIT SUMBER BERITA 22

Kwarnas

TEST LCOALHIT SUMBER BERITA

Kwarnas

GUDEP BUAT 2 baru dari local baru 2 000000

Kwarnas

GUDEP BUAT 2 baru dari local baru 2

Next Post
Sebanyak 56 Bindamping KBN 2023 Ikuti Penguatan Pembinaan Kesadaran Bela Negara

Sebanyak 56 Bindamping KBN 2023 Ikuti Penguatan Pembinaan Kesadaran Bela Negara

KBN 2023, Putri Napak Tilas, Putra Nikmati Permainan Tradisonal

KBN 2023, Putri Napak Tilas, Putra Nikmati Permainan Tradisonal

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WartaTerbaru

Wapres: Hari Pramuka Momentum Siapkan Generasi Transformatif yang Unggul

Upacara Peringatan !

Pramuka Sejati KPDK

Penyerahan Panji Gerakan Pendidikan Kepanduan Praja Muda Karana: Tanda Eksistensi 63 Tahun Gerakan Pramuka

Pentas Seni Meriahkan Api Unggun Penerimaan Tamu Ambalan Pangeran Diponegoro dan RA Kartini

Opini Kakak

Musda Kwarda DKI: Ajang Silaturahim Semangat Kemajuan
Opini

Musda Kwarda DKI: Ajang Silaturahim Semangat Kemajuan

Garuda Muda Membuktikan, Jajaran Kwartir Gerakan Pramuka Perlu Regenerasi
Opini

Garuda Muda Membuktikan, Jajaran Kwartir Gerakan Pramuka Perlu Regenerasi

Dua Sahabat Pramuka Yang Jumpa Lagi Setelah 57 Tahun
Opini

Dua Sahabat Pramuka Yang Jumpa Lagi Setelah 57 Tahun

Pramuka Harus Tetap Eksis Sampai Kapanpun
Opini

Pramuka Harus Tetap Eksis Sampai Kapanpun

Warta Pramuka

PRAMUKA.ID merupakan laman khusus Warta Gerakan Pramuka yang dikelola oleh Kwartir Nasional untuk mempublikasikan informasi dari seluruh anggota Gerakan Pramuka. #SetiapPramukaAdalahPewarta

  • Kebijakan Privasi
  • Warta Pramuka

© 2024 Warta Gerakan Pramuka

No Result
View All Result
  • Home
  • Warta Pramuka
  • Warta Foto
  • Warta Video
  • Opini
  • Tautan
    • WOSM
    • SDGs
    • PRAMUKA.OR.ID
  • Radio
  • Scouts for SDGs
  • Kegiatan
    • Munas 2023
    • JOTA-JOTI
    • Rainas XII
    • KPN 2023
    • LT-V
    • Jamnas XI

© 2024 Warta Gerakan Pramuka